Alexandre Pato, bintang muda Brasil dan Milan, dinobatkan sebagai Most Valueable Young Footballer atau pemain muda paling berharga, lewat studi yang digelar sejumlah analis olahraga terhadap pemain di bawah usia 21 tahun.



Sebuah situs, Futebolfinance.com, mengeluarkan data ekonomi dan bisnis sepakbola, memperkirakan nilai transfer Pato saat ini €25 juta sampai €40 juta. Ia hanya unggul sedikit atas Mario Balotelli, striker Manchester City.

Daftar yang dibuat para analis ini tidak hanya memperhitungkan usia pemain, tapi juga posisi, dan statistik pertandingan. Serta, lebih penting lagi, nilai transfer sebelumnya.

Eropa mendominasi daftar ini dengan menempatkan enam pemainnya. Sedangkan Amerika Latin hanya dua. Neymar menjadi satu-satunya pemain dari klub non-Eropa yang masuk daftar ini.

Berikut 10 Most Valueable Youngster, yang dilansir Goal.

1. Alexandre Pato (21, Milan)

2. Mario Balotelli (20, Man City)

3. Tomas Mueller (21, Bayern Munich)

4. Stevan Jovetic (20, Fiorentina)

5. Eden Hazard (19, Lille)

6. Bojan Krkic (20, Barcelona)

7. Marko Marin (21, Werder Bremen)

8. Neymar (18, Santos)

9. Gareth Bale (21, Tottenham)

10. Javier Pastore (21, Palermo)



====================================================================================
Silahkan berkomentar sobat-sobat ku, ^.^
Tapi jangan komentar hal-hal yang tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA ya.., hohoho...
Terima Kasih atas kunjungannya... ^0^!
====================================================================================