Kiper Inggris David James tercatat sebagai pemain tertua di perhelatan Piala Dunia 2010. Usia kiper Portsmouth itu mencapai 39 tahun 10 bulan.

Seperti dilansir Sport Intellegence, Senin 7 Juni 2010, usia James lebih tua tiga bulan dibanding kiper ketiga Belanda Sander Boschker. Uniknya dalam daftar yang dirilis tersebut, keenam pemain tertua dalam turnamen empat tahunan ini semuanya penjaga gawang.

Dimulai dari James dan Boschker di posisi satu dan dua kemudian ditambah Marcus Hahnemann dari Amerika Serikat di posisi tiga. Di posisi empat hingga enam adalah Mark Schwarzer (Australia), Oscar Perez (Meksiko), dan Lee Woon-Jae (Korea Selatan).

Selepas keenam nama kiper itu, muncul nama Fabio Cannavaro sebagai pemain tertua ketujuh. Usia defender Italia itu mencapai 36 tahun 8 bulan. Ia hanya beda satu bulan dengan Carklos Pavon dari Honduras.

Lain lagi dalam daftar pemain termuda. Tercantum sebagai pemain paling brondong adalah Christian Eriksen dari Denmark. Usianya baru mencapi 18 tahun 3 bulan. Ia lebih muda sebulan dibanding pemain Kamerun, Vincent Aboubakar.



====================================================================================
Silahkan berkomentar sobat-sobat ku, ^.^
Tapi jangan komentar hal-hal yang tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA ya.., hohoho...
Terima Kasih atas kunjungannya... ^0^!
====================================================================================